Image of Buku ajar komunikasi kesehatan

Text

Buku ajar komunikasi kesehatan



Komunikasi kesehatan adalah usaha yang sistematis untuk mempengaruhi secara positif perilaku kesehatan masyarakat, dengan menggunakan berbagai prinsip dan metode komunikasi, baik menggunakan komunikasi interpersonal, maupun komunikasi massa. Komunikasi kesehatan meliputi informasi tentang pencegahan penyakit, promosi kesehatan, kebijakan pemeliharaan kesehatan, kebijaksanaan pemiliharaan kesehatan, regulasi bisnis dalam bidang kesehatan, yang sejauh mungkin mengubah dan membaharui kualitas individu dalam suatu komunitas atau masyarakat dengan mempertimbangkan aspek ilmu pengetahuan dan etika. Kebutuhan dan keterampilan berkomunikasi juga sudah menjadi bagian dasar yang tidak terpisahkan dalam praktik pelayanan kesehatan yang professional serta bermutu atau berkualitas. Oleh karena itu, sudah selayaknya tenaga kesehatan, tenaga medis, memiliki keterampilan berkomunikasi tersebut secara baik dan lancar kepada masyarakat. Apabila digunakan secara tepat, komunikasi kesehatan dapat mempengaruhi sikap, persepsi, kesadaran, pengetahuan, dan norma social yang kesemuannya berperan sebagai precursor dalam perubahan perilaku. Komunikasi kesehatan sangat efektif dalam mempengaruhi perilaku karena didasarkan pada psikologi social, pendidikan kesehatan, komunikasi massa, dan pemasaran untuk mengembangkan dan menyampaikan promosi kesehatan dan pesan pencegahan-pencegahan. Komunikasi kesehatan diperlukan di bidang kesehatan karena komunikasi dalam kesehatan merupakan kunci pencapaian peningkatan taraf atau tingkat kesehatan masyarakat.


Ketersediaan

FK00004786610.696 HAR bPerpustakaan Fakultas KedokteranTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610.696 HAR b
Penerbit Prenadamedia Group : jakarta timur.,
Deskripsi Fisik
xii, 228 hlm. ; 22 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-422-877-4
Klasifikasi
610.696
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this